PEMKAB KAPUAS

Wabup Lantik Anggota BPD Desa Petak Puti dan Danau Pantau

13
×

Wabup Lantik Anggota BPD Desa Petak Puti dan Danau Pantau

Sebarkan artikel ini
Wabup Lantik Anggota BPD Desa Petak Puti dan Danau Pantau
PELANTIKAN- Wakil Bupati Kapuas Dodo melantik dan mengambil sumpah anggota BPD Desa Petak Puti dan Danau Pantau, Kecamatan Timpah.Tabengan/istimewa

KUALA KAPUAS/TABENGAN.CO.ID- Wakil Bupati Kapuas Dodo, secara resmi mengambil sumpah/janji dan melantik anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dari Desa Petak Puti dan Danau Pantau, Kecamatan Timpah, Senin (6/10), bertempat di Aula Kantor Kecamatan Timpah.

Acara pelantikan berlangsung khidmat dan dihadiri oleh Camat Timpah beserta jajaran, tokoh masyarakat, serta unsur Forkopimcam.

Pelantikan ini menandai dimulainya masa tugas anggota BPD yang baru, yang akan menjalankan fungsi legislasi, pengawasan, dan penganggaran di tingkat desa.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Dodo menyampaikan ucapan selamat kepada para anggota BPD yang telah resmi dilantik dan diambil sumpahnya. Ia menekankan pentingnya peran strategis BPD dalam pembangunan desa serta dalam penyelenggaraan pemerintahan desa yang transparan, akuntabel, dan partisipatif.

“BPD adalah mitra kepala desa, bukan lawan. Oleh karena itu, harus terjalin komunikasi yang baik, kerja sama yang harmonis, dan semangat membangun desa bersama,” ujar Wakil Bupati.

Dodo juga mengingatkan bahwa sebagai wakil rakyat di desa, anggota BPD harus mampu menyerap aspirasi masyarakat serta menjadi teladan dalam menjaga persatuan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.

“Jaga integritas, jangan menyalahgunakan wewenang, dan jadilah pengayom masyarakat yang baik,” pesan Dodo.c-hr