Kotawaringin Timur

Tim KKP Sampit Periksa Kesehatan 47 ABK Kapal China

15
×

Tim KKP Sampit Periksa Kesehatan 47 ABK Kapal China

Sebarkan artikel ini

SAMPIT/tabengan.co.id – Tim dari Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Klas III Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) memeriksa kesehatan 47 anak buah kapal (ABK) kapal China yang masuk ke Sampit, Senin (27/1). Kepala KKP Sampit Agus Yordani mengatakan, dalam giat itu ada sebanyak 3 orang personel dari KKP Sampit yang melakukan pemeriksaan kepada puluhan ABK untuk 2 kapal yang datang dari China.

“Dari hasil pemeriksaan hasilnya negatif suspect nCoV. Semua ABK dinyatakan sehat,” ujarnya kepada Tabengan.

Saat itu, katanya, ada 2 kapal China yang mendapat pemeriksaan.

Kapal pertama bernama Zhong Chang Ding Seng dengan jumlah ABK yang diperiksa sebanyak 23 orang. Sementara kapal kedua bernama Lucky Source.

“Untuk kapal kedua ABK yang diperiksa berjumlah 24 orang dengan rincian China sebanyak 11 orang, Myanmar 11 orang dan Vietnam 2 orang,” tuturnya.

Selain melakukan pemeriksaan dengan menggunakan alat thermo scanner portable, pihaknya juga menyerahkan masker untuk TKBM yang bekerja di kapal China tersebut sebagai bentuk edukasi. c-May