PALANGKARAYA/tabengan.co.id- Perhatian terhadap profesi wartawan yang dianggap rentan terhadap penularan Covid-19 turut ditunjukkan PT Sumber Alfaria Trijaya (Alfamart). Melalui Kantor Pemasaran Wilayah Kalimantan Selatan dan Tengah, Alfamart turut memberikan bantuan kepada anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Tengah.
Penyerahan bantuan dilakukan perwakilan Wilayah Kalimantan Selatan dan Tengah Alfamart, Hervy, Selasa (19/5/2020). Bantuan diterima Ketua PWI Provinsi Kalimantan Tengah HM Haris Sadikin didampingi Sekretaris Ika Lelunu dan Wakil Ketua Bidang Organisasi M Zainal.
Marketing PT Sumber Alfaria Trijaya wilayah Kalimantan Selatan dan Tengah, Hervy menyebutkan, bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian Alfamart terhadap lingkungan sekitar. Alfamart mempunyai ritail di wilayah Kalteng, jadi sudah sewajarnya peduli terhadap masyarakatnya.
“Sasaran bantuan kita warga terdampak Covid-19. Kami melihat wartawan menjadi profesi rentan terpapar. Bahkan terdampak langsung covid-19. Jadi kami berinisiatif menyalurkan bantuan kepada wartawan melalui PWI Kalteng,” ungkap Hervy.
Diungkapkan Hervy, memang bantuan yang diberikan pihaknya, tidak terlalu besar. Namun niat tulus dari perusahaan untuk membantu. Nantinya penerima bantuan bisa langsung menukarkan voucher digital di retail Alfamart terdekat dengan barang sesuai dengan kebutuhan.
Sementara, Ketua PWI Kalteng memberikan apresiasi terhadap kedulian yang ditunjukkan PT Sumber Alfaria Trijaya (Alfamart). Bantuan yang diberikan tentunya sangat berarti, terutama bagi wartawan yang kini sedang terhimpit pandemi Covid-19. Penyebaran Covid-19 membuat hidup masyarakat semakin sulit, termasuk wartawan.
“Ekonomi kita hampir lumpuh. Wartawan ikut terdampak. Jadi wajar kalau ada pihak yang ingin membantu wartawan. Kami di PWI hanya memfasilitasi. Bantuan yang disalurkan, akan kami distribusikan kepada anggota yang berhak,” ungkap Haris.
PWI, jelas Haris, terus berupaya membuka jalan untuk membantu meringankan beban wartawan yang terdampak Covid-19. Salah satunya dengan mengajak mitra kerja untuk memberikan perhatian kepada wartawan yang menjadi anggota PWI. Bersyukur selama masa pandemi, bantuan terus diberikan kepada anggota PWI.
Bantuan yang disalurkan merupakan wujud kepedulian PWI terhadap anggotanya. Ini membuktikan, PWI selaku organisasi hadir untuk anggota. Pengurus berupaya hadir membantu meringankan beban anggota. Itu fungsi organisasi untuk anggota, selain fungsi pendidikan, perlindungan hukum, dan wadah berkumpul sesama wartawan.
“Kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada mitra kerja yang sudah membantu. Bantuan yang terkumpul, akan disalurkan secara bertahap kepada anggota. Itu untuk membantu kebutuhan hidup wartawan selama masa pandemi,” tegas Haris. ist/dor