PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) bersama Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyelenggarakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Angkatan XXI, di Hotel Luwansa Palangka Raya, 28-29 Mei 2024.
Kegiatan UKW yang diikuti 30 peserta dari berbagai perwakilan media di Kalteng ini digelar untuk menjadikan wartawan bersertifikasi kompetensi dan profesional. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Kalteng H Edy Pratowo.
Ketua Bidang Pembinaan Daerah PWI Pusat Haris Sadikin mengatakan, UKW ini merupakan salah satu program prioritas yang dilakukan oleh PWI seluruh Indonesia.
“UKW ini merupakan hal penting yang harus dilakukan oleh wartawan karena ini sebagai bukti bahwa wartawan memiliki sertifikasi kompeten,” ungkap Haris saat menyampaikan laporan, Selasa (28/5).
Mantan Ketua PWI Kalteng ini juga menyebut, UKW menjadi wajib untuk dilakukan oleh anggota PWI karena merupakan amanah Kongres PWI di Bandung beberapa waktu lalu.
“Dengan adanya UKW ini nanti menjadi wartawan yang kompeten dan nantinya dituntut menjadi profesional terhadap profesi wartawan,” tandasnya.
General Manager PLN UIP3B Kalimantan Abdul Salam Nganro mengatakan, UKW merupakan salah satu program yang dimiliki oleh PLN dalam rangka mendukung PWI.
“Dengan adanya UKW ini kami berharap jurnalis mampu memberikan informasi dengan baik, akurat dan terpercaya kepada masyarakat, karena jurnalis menjadi penyambung informasi kepada masyarakat,” kata Abdul Salam.
Menurutnya, jurnalis memiliki peran penting dalam penyebaran informasi sehingga sangat penting wartawan itu harus kompeten.
“Karena bagaimanapun wartawan memiliki peran penting, sehingga dengan adanya UKW ini jurnalis mampu memiliki sertifikasi kompetensi,” ujarnya.
Abdul juga berharap jurnalis mampu membantu PLN untuk menyampaikan informasi secara akurat dan benar serta berimbang.
“Karena ketika jurnalis menulis itu bahasanya mudah dicerna oleh masyarakat sehingga penting bagi wartawan untuk menyampaikan informasi tersebut dengan akurat dan dapat dipertanggungjawabkan,” katanya.
Kegiatan ini dihadiri Wakil Gubernur Kalteng H Edy Pratowo, General Manager PLN UIP3B Kalimantan Abdul Salam Nganro, Ketua Bidang Pembinaan Daerah PWI Pusat Haris Sadikin, Ketua PWI Kalteng M Zainal, Senior Manager Bidnag Keuangan PLN, dan Para Penguji UKW Angkatan XXI.
“Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, saya menyambut baik dan mengapresiasi setinggi-tingginya penyelenggaraan kegiatan UKW ini, yang menjadi langkah penting dalam meningkatkan kapasitas dan profesionalitas wartawan di Indonesia, khususnya di Bumi Tambun Bungai,” ujar Wagub.
Ia menyampaikan, era keterbukaan informasi dan perkembangan teknologi informasi berbasis digital yang begitu pesat saat ini, keberadaan UKW sangat penting bagi insan pers di Indonesia.
“Melalui kegiatan UKW, kawan-kawan wartawan dapat mengukur sejauh mana kapasitas yang dimilikinya, baik itu sebagai wartawan elektronik, cetak, maupun online. Adanya sertifikasi UKW diharapkan akan melahirkan wartawan-wartawan yang benar-benar bekerja secara profesional dan bertanggung jawab, mampu membedakan fakta dan opini, serta senantiasa berpegang teguh pada kode etik jurnalistik,” katanya. rmp/ldw