Spirit Kalteng

BERSAMA MEMBANGUN GUNUNG MAS-Bupati Ajak Masyarakat Perkuat Sinergi dan Persatuan 

117
×

BERSAMA MEMBANGUN GUNUNG MAS-Bupati Ajak Masyarakat Perkuat Sinergi dan Persatuan 

Sebarkan artikel ini
BERSAMA MEMBANGUN GUNUNG MAS-Bupati Ajak Masyarakat Perkuat Sinergi dan Persatuan 
Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong Wabup Gumas

KUALA KURUN/TABENGAN.CO.ID – Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Gunung Mas untuk bersinergi dan bergandeng tangan dalam membangun daerah yang sejahtera, damai, dan berkarakter. Ajakan tersebut disampaikan sebagai wujud komitmen bersama dalam mendorong pembangunan daerah yang berkelanjutan dan inklusif.

Bupati menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, melainkan membutuhkan peran aktif seluruh elemen masyarakat. Menurutnya, kolaborasi yang kuat antara pemerintah, masyarakat, dunia usaha, serta pemangku kepentingan lainnya menjadi kunci utama kemajuan daerah.

“Pembangunan Kabupaten Gunung Mas tidak bisa dilakukan sendiri oleh pemerintah. Diperlukan sinergi, kebersamaan, dan partisipasi aktif seluruh masyarakat agar tujuan pembangunan dapat tercapai secara optimal,” ujarnya.

Ia menyampaikan, kesejahteraan masyarakat merupakan tujuan utama dari setiap kebijakan dan program yang dijalankan pemerintah daerah. Oleh karena itu, seluruh program pembangunan diarahkan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di berbagai sektor.

“Kami berkomitmen menghadirkan pembangunan yang benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, baik di bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur, maupun ekonomi kerakyatan,” katanya.

Selain aspek kesejahteraan, Bupati juga menekankan pentingnya menjaga suasana yang damai dan harmonis di tengah keberagaman masyarakat Gunung Mas. Menurutnya, stabilitas keamanan dan ketertiban menjadi fondasi penting dalam mendukung kelancaran pembangunan.

“Kedamaian dan kerukunan adalah modal dasar kita. Jika daerah aman dan masyarakat rukun, maka pembangunan akan berjalan dengan baik dan berkesinambungan,” tegasnya.

Lebih lanjut, Jaya Samaya Monong menekankan bahwa pembangunan daerah harus berlandaskan karakter dan jati diri masyarakat lokal. Nilai-nilai budaya, adat istiadat, serta kearifan lokal harus tetap dijaga dan dilestarikan di tengah arus modernisasi.

Ia juga mengapresiasi seluruh pihak yang selama ini telah berkontribusi dalam mendukung pembangunan daerah. Bupati berharap semangat kebersamaan dan gotong royong yang telah terbangun dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan.

Dengan sinergi yang kuat antara pemerintah dan masyarakat, Bupati optimistis Kabupaten Gunung Mas akan terus berkembang menjadi daerah yang sejahtera, damai, dan berkarakter, serta mampu memberikan masa depan yang lebih baik bagi generasi mendatang.

“Kita ingin Gunung Mas maju, tetapi tetap berkarakter. Nilai-nilai budaya dan kearifan lokal harus menjadi identitas yang memperkuat persatuan dan kebanggaan masyarakat,” tutupnya. chen