PALANGKA RAYA/TABENGAN.CO.ID – Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Dapil Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustin Teras Narang mengingatkan, penempatan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara (IKN) mendesak diperlukan.
Untuk itu, ujar Teras, akselerasi kerja perencanaan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mesti segera dilakukan, agar infrastruktur yang telah dibangun dapat difungsikan sebagaimana mestinya.
Dalam kunjungan beberapa waktu lalu ke IKN bersama kolega Anggota DPD RI dari Subwilayah Timur I yang meliputi Kalimantan dan sebagian Sulawesi, Teras menyaksikan sendiri pembangunan serta gedung-gedung pemerintahan yang telah berdiri.
Gubernur Kalteng periode 2005-2015 ini berharap, bangunan itu bisa tetap terawat dan tidak lalu menjadi sia-sia dibangun, agar ASN yang semestinya menempati untuk segera dipastikan oleh pemerintah pusat. Ini juga sebagai bagian dari komitmen yang sesungguhnya dari pemerintah dalam memastikan keberlanjutan dari pembangunan IKN itu sendiri.
Dikatakan Teras, pemindahan ASN sendiri telah diatur dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 79 Tahun 2025 tentang Pemutakhiran RKP Tahun 2025. Lewat Peraturan ini, Presiden Prabowo menargetkan IKN menjadi Ibu Kota Politik Indonesia pada 2028 mendatang, dengan sekitar 1.700 hingga 4.100 ASN akan dipindahkan ke sana. Jumlahnya lalu diproyeksikan meningkat menjadi 9.500 ASN pada 2029 mendatang.
”Saya paham bahwa pemindahan ini bukan perkara mudah. Terlebih dibayangi soal komitmen politik dari level kekuasaan tertinggi. Kendati demikian, perencanaan dan pemindahan bertahap mestinya telah dapat terus dilakukan, dengan dilandasi pada perkembangan terkini pembangunan infrastruktur yang ada di IKN,” ungkap Bapak Pembangunan Kalteng.
Artinya, lanjut Teras, pemindahan untuk tahap awal dapat menimbang kesiapan kantor hingga hunian ASN yang ada. Sembari perencanaan penuh selanjutnya dapat dilakukan kemudian. Sementara dari sisi ASN, diharapkan dapat dimulai dari mereka yang memiliki komitmen dan kesiapan lebih untuk bertugas di sana.
Ia pun berharap agar pemindahan ASN sesuai dengan perkembangan infrastruktur pendukung yang sudah ada di sana, akan menjadi bagian upaya agar IKN lebih terawat dan terlihat nyata. Selain untuk kepentingan perawatan dan menghidupkan pusat pemerintahan di sana, juga sebagai sinyal penting bagi pelaku investasi, bahwa pemerintah sungguh serius dengan agenda besar ini. ist





