PALANGKA RAYA/tabengan.com – Sebagai salah satu provinsi terluas di Indonesia, Kalteng mempunyai berbagai potensi dalam pengembangan tanaman obat-obatan tradisional. Namun sayangnya, sampai sekarang hal ini belum begitu menarik perhatian pemerintah daerah maupun swasta untuk mengembangkannya.
Untuk itulah, dalam kunjungan kerjanya ke luar daerah kali ini, Komisi C DPRD Kalteng berkunjung ke Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Obat Tradisional (BBPPOT) di Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.
Dalam kunjungan kali ini, dipimpin langsung oleh Ketua Komisi C DPRD Kalteng H Syamsul Hadi, serta diikuti oleh sejumlah anggota Komisi C DPRD Kalteng.
Anggota Komisi C DPRD Kalteng, Ina Prayawati saat dihubungi media ini, Kamis (13/7) mengatakan, dalam kunjungan kerja (Kunker) ke luar daerah kali ini, Komisi C memilih untuk melihat pengembangan obat-0batan tradisional yang dipusatkan di Tawangmangu, Karanganyar.
Dimana di daerah ini telah dibangun oleh pemerintah BBPPOT. Srikandi dari Fraksi PDI Perjuangan ini menambahkan, dari kunjungan ini diharapkan kedepan di Kalteng juga bisa dikembangkan atau dibuat suatu wadah seperti ini, karena dengan kondisi alam Kalteng yang sangat luas ini, tentunya banyak memiliki potensi untuk mengembangkan obat-obatan tradisional ini.
“Kita mengharapkan ini bisa dikembangkan, secara merata di semua kabupaten dan terpadu kalau di daerah kita sangat banyak tanaman yang menjadi obat tetapi belum sepenuhnya di kembangan dalam satu wadah,” tambah anggota DPRD Kalteng dua periode ini.
Dia juga berharap agar pemerintah daerah juga bisa membuat kebijakan bagaimana kalau daerah ini memiliki BPPTOT. “Semua tamanan mempunyai khasiat tetapi belum dikembangkan secara maksimal. Perbanyak balai tanaman obat karena Kalteng sangat kaya akan sumbernya dan segera paten kan obat obat yang memang itu sumber dari tanah kita,” harap Wakil rakyat dari daerah pemilihan (Dapil) Kalteng IV, yang meliputi Kabupaten Murung Raya, Barito Utara, Barito Timur dan Barito Selatan ini. sgh