Manfaatkan Pekarangan dengan Tanaman Pangan

tabengan.co.id – Wali Kota Palangka Raya, HM Riban Satia mengajak masyarakat di Ibu Kota Provinsi Kalimantan Tengah ini memanfaatkan pekarangan rumah dengan pengembangkan tanaman pangan. “Selain untuk peningkatan ketahanan pangan keluarga, memanfaatkan pekarangan dengan tanaman pangan juga akan mengurangi biaya sehari-hari terutama saat sejumlah harga kebutuhan sedang tinggi,” katanya di Palangka Raya, Minggu (19/3).

Dia mengatakan, pekarangan memiliki banyak manfaat jika tidak dibiarkan menjadi lahan tidur. Namun masih banyak warga belum memanfaatkan lahan pekarangan miliknya untuk hal produktif. Untuk itu, seluruh masyarakat di “Kota Cantik” diajak memaksimalkan pemanfaatan potensi pekarangan rumah dengan menanami tanaman pangan seperti cabai dan sayur-sayuran.

Selain dapat mengatasi gejolak fluktuasi harga di pasaran, kegiatan ini juga menjadi bentuk peran masyarakat dalam menjaga ketahanan pangan di lingkungan keluarga. Dia menambakan jika luas pekarangan rumah terbatas, maka warga dapat melakukan penanaman menggunakan media polibek atau media tanam yang lain sehingga ruang ada dapat dimanfaatkan lebih efektif dan efisien.

Sebelumnya, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Palangka Raya juga mengimbau masyarakat dapat memanfaatkan pekarangan rumah untuk ditanami cabai Disarankannya penamaman cabai ini karena harga sayuran bercitarasa pedas ini pasaran sering melonjak dan menjadi salah satu pemicu inflasi daerah.

Menurut dia, jika seluruh pekarangan warga “Kota Cantik” itu ditanami cabai maka kenaikan inflasi akibat melonjaknya sayuran pedas tersebut dapat ditekan. “Menanam cabai di pekarangan juga merupakan upaya mandiri dalam memehuni keperluan rumah tangga terutama untuk keperluan dapur,” kata Aratuni. Dia pun berharap dengan aktifnya masyarakat menanam cabai di pekarangan, inflasi daerah akibat jenis sayuran ini pun dapat ditekan. ant