Hukrim  

Pensiunan ASN Jadi Korban Pecah Kaca

PALANGKA RAYA/tabengan.co.id – Satu minggu berlalu sejak terjadinya pencurian dengan pemberatan bermodus pecah kaca mobil menimpa Muhammad Syakir, pengusaha walet pada Senin (16/4) lalu, peristiwa sama kembali terjadi.

Kali ini menimpa Pandih, warga Jalan Temanggung Tilung XII, Senin (23/4) siang. Uang sebesar Rp40 juta yang rencananya dipergunakan untuk membayar keperluan usaha katering, raib di dalam mobil Toyota Kijang Innova nopol KH 1566 AD.

Kejadian nahas yang menimpa pensiunan ASN Dinas PU Kalteng itu terjadi saat korban bermaksud membeli rokok di Toko Dina, Jalan Temanggung Tilung. Saat itu, korban yang menyetir mobil seorang diri baru saja mengambil uang di Bank Kalteng.

Saat hendak pulang itulah, korban menyempatkan diri membeli rokok. Hanya beberapa saat, tiba-tiba korban sudah menemukan kaca jendela sebelah kiri mobilnya pecah dan tas yang berisikan uang hilang.

“Sebentar saja membeli rokok, saat kembali ke mobil ternyata kaca sudah pecah dan tas yang berisikan uang hilang,” ucap Pandih, usai melapor ke Polres Palangka Raya.

Menurutnya, tidak ada kecurigaan sama sekali saat pulang dari Bank Kalteng. Ia pun mengharapkan kepolisian bisa segera meringkus pelaku pencurian tersebut. “Uang itu buat bayar keperluan katering. Kebetulan ada usaha itu,” terangnya.

Sementara itu, Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul RK Siregar melalui Kasat Reskrim AKP Harman Subarkah mengatakan, jika saat ini pihaknya masih melakukan proses penyelidikan terhadap kasus pecah kaca tersebut. Termasuk diantaranya kasus serupa yang terjadi sepekan lalu.

“Kita sudah berkoordinasi dengan Polda Kalimantan Selatan untuk menutup gerak pelaku. Karena disinyalir ada rangkaian yang sama terjadi, baik di Banjarmasin maupun Palangka Raya,” katanya. fwa