TAMIANG LAYANG/tabengan.co.id – Berserakannya tumpukan material di spot kiri kanan jalan mendapat perhatian serius dari kalangan DPRD Barito Timur (Bartim).
Raran, Wakil Ketua DPRD Bartim, meminta, kepada pihak konsultan dan rekanan yang mengerjakan spot jalan negara agar secepatnya menyelesaikan pekerjaan tersebut.
Hingga saat ini, ujarnya, masih terdapat tumpukan material berserakan di kiri kanan jalan seperti di depan PLTU Jaweten ke arah Desa Kandris, Kecamatan Karusen Janang.
Jika hujan, tambahnya, tumpukan tersebut tergerus air sehingga menyebabkan jalan licin. Akibat jalan itu liscin satu orang meninggal dunia karena laka lantas di depan PLTU Jaweten, saat arus mudik Idul Fitri 1438 Hijriah lalu.
“Untuk itu, DPRD meminta kepada konsultas dan rekanan supaya secepatnya menyelesaikan pekerjaannya sehingga material tersebut tidak berserakan,” katanya.
Raran juga menambahkan, tak hanya di Jaweten, tumpuk material yang berhamburan di kiri kana jalan juga terjadi di Desa Tampa, Kecamatan Paku, tepatnya Simpang Tiga Desa Runggu Raya.
Lanjutan pengaspalan belum ada tanda-tanda dikerjakan. Padahal, pekerjaan tersebut sudah cukup lama. “Saya berharap agar pihak konsultan serta rekanan yang mengerjaan proyek tersebut agar cepat dituntaskan,” pinta Raran. c-yus