Mobil Diguyur Hujan Belut

OREGON/tabengan.co.id – Nasib sial memang tidak bisa ditebak dan bisa datang kapan saja serta di mana saja. Seperti yang dialami oleh seorang pengemudi di Oregon, Amerika Serikat (AS), satu ini. Pengemudi sebuah mobil jenis sedan itu diguyur ratusan atau mungkin bahkan ribuan belut ketika berkendara.

Nasib sial yang dialami pengemudi itu bermula ketika sebuah truk mengalami kecelakaan. Truk tersebut diketahui mengangkut sebanyak 13 kontainer yang berisi belut dengan total 3.402 kilogram (kg). Nahasnya, truk tersebut terguling menyebabkan ribuan kilo belut menghujani sebuah sedan hingga rusak parah.

Insiden yang terjadi di Salvatore Tragale, setidaknya melibatkan lima kendaraan. Melansir Sky News, Jumat (14/7), tidak ada yang terluka dalam kecelakaan tersebut. Pengemudi mobil sedan dan beberapa pengemudi lain yang terdampak dilaporkan hanya mengalami luka ringan.

Akibat insiden tersebut, jalan raya terpaksa ditutup untuk sementara karena dibanjiri belut dan membuat permukaan aspal licin. Polisi bersama petugas pemadam kebakaran kemudian membersihkan jalan dari belut-belut tersebut dengan alat berat seperti buldoser. Jalan baru akan dibuka kembali setelah proses pembersihan selesai dilakukan. o-zon